Cerita Lakon Bersemi Kembali dengan Tren 80an dan 90an. Lakon Store ikut memperagakan koleksinya dalam JF3 Fashion Festival 2023 dengan tema ‘CLBK: Cerita Lakon Bersemi Kembali,’ yang diadakan pada Minggu (23/7), di Car Park Mall Kelapa Gading 5.

Peragaan Lakon Store ini merupakan hasil kerjasama dengan enam jenama lokal, yaitu OE, Frederika, Senora The Label, Parapohon, The Theme, dan Apa Kabar.

Setiap jenama menampilkan koleksinya yang berbeda, seperti OE hadir dengan koleksi Romansa, Frederika dengan Nineties Now, Senora The Label dengan Playground Party, Parapohon dengan Muntaha, The Theme dengan MY Music, dan Apa Kabar dengan 2D YO 3D.

Semua jenama tersebut menghadirkan koleksi yang terinspirasi dari era Pop Culture 80an dan 90an. Dalam fashion show ini penonton diajak untuk bernostalgia dan merasakan kenangan indah dari masa lalu. Penampilan setiap koleksi menampilkan salah satu tren dari dua era ikonik tersebut, tetapi tetap mengikuti tren terkini.

Koleksi-koleksi tersebut menampilkan desain yang unik dengan sentuhan khas dari masing-masing jenama, serta nuansa era 80an dan 90an yang terlihat eyecatching.

Menurut Novi Susanti desainer dari jenama The Theme, tema CLBK ini adalah interpretasi gambaran tren fashion di tahun 80-90an. Belakangan ini, tren fashion dari era tersebut kembali naik daun di pasaran.

Parapohon dengan tema Muntaha menampilkan koleksi yang terbuat dari katun linen dengan gaya tropical minimalis yang terinspirasi tahun 80an.

“Kami keenam desainer diminta untuk melihat bagaimana pandangan mereka terhadap tahun 80-90an,” kata Novi yang berbicara di JF3 Mal Kelapa Gading, Jakarta, Minggu (23/7/2023).

“Hasilnya pun beragam, namun para hadirin tidak akan merasa bosan karena setiap koleksi memiliki identitasnya sendiri,” ucap Novi.

Artikulli paraprakGenerasi Alpha Siswa LPTB Susan Budihardjo di JF3 2023
Artikulli tjetërIFC Menampilkan Colours of Enchantment di JF3 2023